My 500 Words

Senin, 18 Januari 2010

Penulis Perempuan Yang Menginspirasi


Oleh : Jannerson Girsang

Dua nama yang seringkali menyita waktu saya di internet, adalah Pat McNees dan Donna Munkar. Keduanya adalah penulis kisah pribadi, dan editor yang luar biasa. Saya temukan keduanya, ketika saya masih belajar menulis biografi.

Para editor dan penulis di Indonesia mungkin sudah kenal dengan Pat MacNees, seorang penulis, editor dan kisah pribadi yang bagi saya sungguh luar biasa. Lulusan Universitas California ini adalah seorang penulis produktif dan banyak dimuat di berbagai media di Amerika Serikat (New York Times dan lain-lain) serta telah menerbitkan puluhan buku tentang penulisan, editor dan kisah pribadi.

Saya merasa perlu memuat pikiran-pikirannya di blog saya, supaya setiap saya membuka blog ini, tidak lupa membaca tulisan-tulisannya. Sudah hampir setengah tahun saya lupa membuka blognya, karena kadang lupa nama blognya.

Dia memiliki dua blog, yakni http://www.patmcnees.com/bio.htm dan http://writersandeditors.com

Mengapa?. Dia sangat menginspirasi saya sebagai penulis free lance dan penulis kisah pribadi. Bulan Maret 2009, saya menterjemahkan sebuah artikelnya tentang pengalaman menulis kisah hidup di blog ini. Semangatnya, tulisan-tulisannya yang membimbing dan menginspirasi, sungguh membuat saya kadang mengulang lagi membacanya.

Satu nama lagi yang banyak menginspirasi saya adalah Donna Munker. Dona Munker, penulis buku “Daughter of Persia: A Woman's Journey from Her Father's Harem Through the Islamic Revolution”, mengatakan bahwa menulis biografi adalah membayangkan sebuah kehidupan.

Donna sedang membangun websitenya : http://www.storydriven.net/newsletter437224.htm. Saya sudah mendaftar sebagai pelanggan websitenya, kalau nanti sudah beroperasi penuh.

Anda mau ikut saya, silakan mencobanya! Saya jamin, para penulis dan editor pasti angkat jempol sama mereka!.

Tidak ada komentar: