My 500 Words

Jumat, 12 Desember 2014

Natal: Bertemu Tuhan dalam Keluarga


Oleh: Jannerson Girsang

Menarik statusnya Mas Triyono Sigit, hari ini. "Bertemu Tuhan dalam Keluarga". Dilengkapi dengan foto dua putranya dan istri.

Ungkapan dan makna terdalam Perayaan Natal yang kadang terlupakan.
Banyak orang aktif dalam kepanitiaan, sibuk Natal kemana-mana. Senang mempersiapkan segala sesuatunya.

Merasa asyik kalau sudah bernyanyi bersama, jadi MC, Ketua Panitia dan lain-lain. Setiap penampilan wah. Baju baru, sepatu baru. Ingin bertemu Tuhan di keramaian.

Saking sibuk dan asyiknya, lupa membeli pakaian, menyiapkan keperluan anak-anak, lupa keluarga. Lupa berdoa untuk anak-anak dan anggota keluarga.

Saking banyaknya sumbangan Natal di sana sini, sampai lupa kebutuhan utama keluarga--baju baru anak-anak, sepatu baru anak-anak.

Kebersamaan dalam keluarga hilang: lupa makan bersama keluarga, bercengkerama tentang Natal, makna Natal yang terutama: kehadiran Tuhan di rumah.

Kembali ke rumah, tengah malam. Capek, lupa makan, kadang kantong kosong, saking asyiknya menyumbang di Pesta Natal. Gampang tersinggung.

Kalaupun cerita di rumah, tak jauh dari soal kekecewaan: kecewa karena ada panitia yang tidak bekerja, kecewa karena tidak mendapat sanjungan dll.

Ketika anak-anak menuntut sesuatu untuk dibeli, langsung emosi.

"Kalian tidak mengerti aku. Tau nggak saya dari awal bulan sudah sibuk. Sumbanganku juga banyak. Minta duit lagi. Dari mana saya ambil?. Ngerti dong"

Semua merengut, semua kecewa.

Ingat!. Natal untuk apa dan untuk siapa? .

Natal artinya: Kehadiran Tuhan di tengah-tengah keluarga. Damai sejahtera, Suka Cita, perngharapan hadir di rumah kita, di keluarga kita.

Terima kasih Mas Sigit. Sudah mengingatkan.

Medan, 10 Desember 2014

Tidak ada komentar: